Kamis, 18 Juli 2019

E-Bulletin May 2019

ACARA BUKA BERSAMA PT PUTRA CHANDRA SENTOSA BERLANGSUNG MERIAH



BUKA BERSAMA

                 Seluruh karyawan PT Putra Chandra Sentosa beserta PT CSA dan CEO Pak Cuncun chandra menghadiri acara buka bersama dengan tema "Rekatkan Ukhuwah Meraih Berkah" bertempat di Warung Tekko daan mogot, pada jumat (24/05/2019). Acara yang diadakan rutin setiap tahun ini berlangsung dengan meriah.

 Disela-sela menunggu waktu berbuka puasa Direktur Cuncun Chandra berdialog dengan seluruh karyawan, ia mengatakan bahwa dalam membentuk team yang solid perlu diterapkannya 3K (Komunikasi, Kerjasama & Koordinasi). 

 


GAMES
Acara buka puasa bersama ini berlangsung meriah karena diisi oleh siraman kalbu, stand up comedy dan beberapa games menarik seperti mukbang donat isi, hidden box, dan games make over hijab untuk perwakilan peserta laki-laki. Acara ini dapat mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan sesama karyawan.

Sebelum menghadiri acara buka puasa bersama seluruh karyawan juga mengadakan foto selfi bersama dengan properti yang unik yang telah disediakan team panitia, Terimakasih PCS.....


E-Bulletin Maret 2019

PROGRAM PELATIHAN TRAINING "EXCELLENT SERVICE"



Peserta program pelatihan Batch 2

     Layanan prima wajib diberikan kepada seluruh karyawan dan juga stakeholder.Untuk meningkatkan mutu pelayanan tersebut, PT Putra Chandra Sentosa berinisiatif menggelar pelatihan layanan prima bagi karyawan bekerjasama dengan Herry Santoso, Director dan Master dari Prosma Institude.

Acara yang bertajuk "Training Excellent Service dengan tema World class Service (Pelayanan yang berkualitas Dunia ” tersebut, dipandu langsung oleh Herry Santoso, seorang Master Trainer. Pelatihan yang digelar pada batch 1 (22-23 Maret 2019) dan batch 2 pada (29-30 maret 2019) tersebut diikuti oleh 36 peserta yang berasal dari beberapa divisi perusahaan.  

PROGRAM PELATIHAN

Program pelatihan bersama Pak Herry Santoso

   Training Excellent Service itu sendiri dikupas lebih mendalam tentang bagaimana cara mendalami pelayanan itu sendiri,dengan pelatihan ini diharapkan seluruh karyawan mampu memberikan "Pelayanan yang luar biasa dan penuh empati kepada customer, sehingga customer terpuaskan dan menjadi loyal, meminimalisir terjadinya complain perusahaan, memiliki brand yang kuat sebagai perusahaan unggulan sehingga customer dengan senang hati mereferensikan perusahaan.

                          

       



Peserta terbaik dalam pelatihan
Dalam pelatihan tersebut Communication Skills sendiri dikupas lebih mendalam tentang bagaimana cara memahami komunikasi itu sendiri, selanjutnya komunikasi yang perlu dipahami adalah komunikasi verbal yang berupa lisan dan tulisan dan non verbal yang mencakup bahasa tubuh. "Komunikasi nonverbal merupakan komunikasi yang paling penting dipahami karena itulah paling awal yang terlihat jelas. Kontak mata, sikap tubuh, pesan tubuh, bahkan pakaian yang kita pakai merupakan bentuk komunikasi dan pesan yang disampaikan kepada orang lain," Paparnya.
Lanjut membahas pentingnya berbicara menjadi pendengar yang baik. Menyampaikan sesuatu kepada orang lain dalam hal ini harus jelas tidak berbelit dan smilling voice. "Suara kita seolah-olah tersenyum, renyah,ramah dan itu sangat terdengar jelas ketika kita berbicara dalam melayani dengan tulus" tambahnya.

Pada sesi kedua, materi lebih pada excellent service, etiket dan complaint handling. Kesan pertama pada diri seseorang yang terlihat adalah personal image atau gambaran diri. untuk memberikan pelayanan prima diri kita juga harus tampil prima, rapi, sedap dipandang memancarkan sikap positif dan inner beauty.

COMMUNICATION SKILLS

Salah satu sesi roleplay dalam pelatihan



Para peserta pelatihan terlihat antusias dengan adanya pelatihan tersebut, ada beberapa pertanyaan yang dilayangkan dan dijawab  dengan memuaskan oleh Bapak Herry. Adi Priyono salah satu peserta pelatihan menyampaikan bahwa dengan adanya pelatihan layanan prima membawa manfaat yang signifikan untuk meningkatkan pelayanan kepada Customer dan stakeholder. "Betapa tidak, dengan pelatihan ini membuka mata kita bahwa ada media komunikasi lain selain bahasa lisan (Verbal) yang mungkin kita tidak tahu dan sering kita lupakan, yaitu media komunikasi dengan bahasa nonverbal. Kita sering mengucapkan "Selamat siang, ada yang bisa saya bantu ?" namun gesture kita tidak mencerminkan kesiapan memberikan pelayanan karena masih belum selesai dengan kesibukan lain," tutupnya (Muhsin)
   


E-Bulletin Januari 2020

Page 1 Yukk... Intip Meriahnya  End Year Gathering PCS 2019 Jakarta - Jumat (27/12), PT Putra Chandra Sentosa kembali menyelenggarakan...